Program kemitraan masyarakat (PKM) dalam upaya pengolahan Singkong tanpa menghasilkan limbah ini dilaksanakan bersama kelompok ibu-ibu PKK yaitu PKK RT.4 RW 1 Loring Sukopuro Kecamatan Jabung Kabupaten Malang. Rendahnya pengetahuan teknologi menyebabkan pengolahan Singkong belum optimal. Pengolahan Singkong masih menggunakan teknologi yang sederhana. Sebagian besar Singkong dijual dalam bentuk mentah dan sebagian lain dijual dalam bentuk olahan keripik, selain itu belum terdapat penangan terkait limbah yang dihasilkan dari olahan Singkong. Namun di sisi lain produksi Singkong melimpah. Program ini bertujuan membentuk kelompok usaha mandiri dalam pengembangan olahan Singkong menghasilkan produk bergizi tanpa menghasilkan limbah. Metode pendekatan yang dipakai dalam PKM adalah metode pendekatan partisipasi kelompok atau Partisipatory Rural Apprasial (PRA), yaitu melibatkan kelompok mitra dalam kegiatan. Adapun dalam pelaksanaannya kegiatan PKM ini meliputi: penyuluhan, pelatihan, praktek langsung, dan pendampingan. Hasil dari program ini adalah peningkatan pengetahuan mitra dalam mengolah Singkong menjadi produk bergizi berbasis pemanfaatan limbah, pengetahuan ketrampilan mitra dalam mengolah Singkong menjadi produk bergizi berbasis pemanfaatan limbah, mitra mampu memanfaatkan alih teknologi tepat guna, dan peningkatan kemampuan manajemen dan pemasaran
CITATION STYLE
maghfiroh, khoirin, & Nuswardhani, R. R. S. K. (2019). Diversifikasi pengolahan singkong untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. TEKNOLOGI PANGAN: Media Informasi Dan Komunikasi Ilmiah Teknologi Pertanian, 10(2), 101–108. https://doi.org/10.35891/tp.v10i2.1647
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.