PENERAPAN MODEL SOLE DAN MODEL EKSPOSITORI PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI TURUNAN

  • Watung Y
  • Domu I
  • Tumalun N
N/ACitations
Citations of this article
17Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti perbedaan rata-rata hasil belajar peserta didik dengan model pembelajaran SOLE dan model pembelajaran ekspositori pada materi turunan di SMA Negeri 1 Kawangkoan. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan design Posttest Only Control Group Design. Sampel penelitian ini adalah peserta didik kelas XI MIPA 2 sebagai kelas eksperimen dan peserta didik kelas XI MIPA 3 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar yang diberikan pada akhir pembelajaran (Posttest). Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji t, pada data yang sudah diuji normalitas dan uji homogenitasnya. Perhitungan dengan menggunakan uji t diperoleh  maka  di tolak dan terima . Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa adanya perbedaan rata-rata hasil belajar peserta didik pada pembelajaran model SOLE dengan pembelajaran model ekspositori pada materi turunan. Selanjutnya, diperoleh model SOLE yang digunakan pada kelas eksperimen lebih baik daripada model ekspositori yang digunakan pada kelas kontrol materi turunan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Watung, Y. R., Domu, I., & Tumalun, N. K. (2022). PENERAPAN MODEL SOLE DAN MODEL EKSPOSITORI PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI TURUNAN. Jurnal Sains Riset, 12(3), 622–626. https://doi.org/10.47647/jsr.v12i3.814

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free