Pengembangan Game Edutainment Berbasis Smartphone Sebagai Media Pembelajaran Berorientasi Pada Kemampuan Berpikir Kreatif

  • Mahfi F
  • Marzal J
  • Saharudin S
N/ACitations
Citations of this article
93Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan langkah pengembangan serta melihat kelayakan dari sebuah game edutainment berbasis smartphone yang digunakan sebagai media pembelajaran berorientasi pada kemampuan berpikir kreatif siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan prosedur pengembangannya menggunakan model ADDIE. Adapun prosedur pengembangannya terdiri dari analisis masalah, analisis materi, validasi kesenjangan kinerja, desain produk, validasi ahli media dan ahli materi, uji coba perorangan, uji coba kelompok, dan implementasi. Subjek dalam penelitian ini  adalah siswa kelas VIII SMPN 7 Kota Jambi. Instrumen yang digunakan berupa lembar validasi ahli media dan materi, lembar penilaian guru, lembar penilaian siswa, dan angket persepsi siswa, serta soal tes kemampuan berpikir kreatif. Dari hasilpenelitiandiperoleh temuanbahwa mediapembelajaran game edutainmentyang dikembangkanvalid ditinjau dari penilaian ahli media yang menyatakan bahwa mediavalid danrerataskorvalidasimateri seesar  4,1.Gameedutainmentyang dikembangkan praktis ditinjau dari hasil angket penilaian guru dengan rerata skor sebesar 4,2dan rerataskorangketpenilaiansiswasebesar4,7. Gameedutainmentyang dikembangkan efektif ditinjau dari hasil pre-test dan post-test kemampuan berpikir kreatif siswadiperoleh skor peningkatan sebesar 0,65 dengan kriteria peningkatan sedang dan dari hasil persepsi siswa, diperoleh tingkat persetujuan adalah pada kategori setuju untuk setiap indikatornya

Cite

CITATION STYLE

APA

Mahfi, F. K., Marzal, J., & Saharudin, S. (2020). Pengembangan Game Edutainment Berbasis Smartphone Sebagai Media Pembelajaran Berorientasi Pada Kemampuan Berpikir Kreatif. Jurnal Pendidikan Matematika, 11(1), 39. https://doi.org/10.36709/jpm.v11i1.9901

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free