Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dengan memberikan pelatihan parenting islamic bagi orang tua anak di TK Islam Silaturrahmi di Desa Jampalan Kecamatan Simpang Empat Kab Asahan. Tujuan pelatihan parenting islamic ini adalah untuk membekali dan melatih para orang tua peserta didik dalam memahami pentingnya parenting Islamic dan keterlibatan mereka dalam proses pembelajaran anak secara komprehensif. Tujuan dalam pengabdian ini adalah untuk memberikan pemahaman dan model pembelajaran yang sesuai nilai Islam untuk membantu mengatasi permasalahan yang terjadi yang perlu adanya bimbingan intensif pendidikan keluarga di rumah maupun guru memberikan pembinaan secara intensif dalam pelatihan parenting islamic. Implikasi dari pelatihan parenting Islamic ini akan memberikan bekal pengetahuan kepada orang tua wali murid TK Islam Silaturahmi Desa Jampalan Kec Simpang Empat Kab Asahan. Metode yang digunakan adalah metode ceramah, diskusi, dan sharing pengalaman selama acara berlangsung. Adapun hasil pelatihan yang dilakukan menunjukkan adanya pemahaman orang tua kategori baik secara umum, yaitu peserta pelatihan dapat memahami parenting islamic dalam mendidik anak-anak jaman sekarang ini.
CITATION STYLE
Syahrizal, S., Firdausi, W. L., Situmorang, K. H., & Manurung, A. K. R. (2023). Pelatihan Parenting Islamic Bagi Orang Tua Wali Anak Di TK Islam Silaturahmi Desa Jampalan Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Asahan. Gotong Royong : Jurnal Pengabdian, Pemberdayaan Dan Penyuluhan Kepada Masyarakat, 2(2), 42–46. https://doi.org/10.51849/jp3km.v2i2.28
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.