Penelitian ini berjudul “Konsep Metode Pembelajaran Perspektif Ibnu Khaldun Serta Relevansinya Dengan Pendidikan Masa Kini”, adapun latar belakang pengambilan judul tersebut yaitu Ibnu Khaldun menentukan beberapa metode pembelajaran yang harus diperhatikan oleh pendidik dalam proses pengajaran agar sampai kepada tujuan-tujuan pendidikan yang diinginkan. Tujuan penddikan tersebut yaitu mampu meningkatkan anak didik yang kreatif dan dialogis, untuk itu penerapan suatu metode pembelajaran yang relevan dengan situasi tertentu perlu dipahami keadaan metode pembelajaran tersebut baik ketetapan maupun tata caranya. Metode penelitian yang penulis gunakan dalam penelitian ini, ditinjau dari segi sumber merupakan penelitian kepustakaan (Liberary Reaseach) yang bertujuan untuk mengungkap pemikiran pendidikan khususnya mengenai metode pembelajaran Ibnu Khaldun dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa Ibnu Khaldun sebagai intelektual muslim telah banyak memberikan kontribusi pemikirannya dalam bidang pendidikan khususnya metode pembelajaran. Ibnu Khaldun tidak memusatkan perhatiannya pada metode tertentu dalam pengajaran. Diantara beberapa metode pembelajaran yang terpenting menurut Ibnu Khaldun yaitu metode bertahap dan pengulangan, metode dialog dan diskusi, metode wisata dan metode bahasa arab. Diharapkan dengan metode tersebut bisa diterapkan dalam pembelajaran dan menjadi pedoman bagi seorang pendidik dalam mendidik murid-muridnya
CITATION STYLE
Rahmah, E. N. (2019). Konsep Metode Pembelajaran Perspektif Ibnu Khaldȗn Serta Relevansinya Dengan Pendidikan Masa Kini. Alim | Journal of Islamic Education, 1(1), 91–118. https://doi.org/10.51275/alim.v1i1.121
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.