Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Berbantuan Media QuizWhizzer dalam Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa pada Materi Larutan Penyangga

  • Laeli R
  • Kasmui K
N/ACitations
Citations of this article
59Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Ilmu kimia khususnya materi larutan penyangga mencakup banyak konsep abstrak yang membutuhkan pemahaman bertahap dan lebih mendalam. Oleh sebab itu, kemampuan memahami suatu konsep menjadi elemen yang sangat penting untuk diperhatikan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis ada tidaknya peningkatan pemahaman konsep siswa kelas XI SMA Negeri 15 Semarang dalam penerapan model pembelajaran berbasis masalah berbantuan media QuizWhizzer pada materi larutan penyangga. Penelitian kuantitatif ini menggunakan pendekatan quasi experimental dan desain nonequivalent control group. Teknik cluster random sampling digunakan untuk mengambil sampel sehingga didapatkan kelas XI MIPA 5 sebagai kelas eksperimen dan XI MIPA 3 sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen dikenai pembelajaran berbasis masalah berbantuan media QuizWhizzer sedangkan kelas kontrol hanya pembelajaran berbasis masalah. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, tes tertulis berupa pretest dan posttest, serta dokumentasi. Soal pretest dan posttest melewati beberapa pengujian seperti uji validitas, uji reliabilitas, uji tingkat kesukaran, dan uji daya pembeda butir soal menggunakan analisis Rasch Model. Hasil uji hipotesis memperoleh nilai signifikansi kurang dari 0,05.  Hasil uji N-Gain menunjukkan bahwa peningkatan pemahaman konsep siswa kelas eksperimen (0,67) lebih baik daripada kelas kontrol (0,56). Simpulan yang diperoleh dari penelitian ini yaitu terdapat peningkatan pemahaman konsep siswa dalam penerapan model pembelajaran berbasis masalah berbantuan media QuizWhizzer pada materi larutan penyangga.

Cite

CITATION STYLE

APA

Laeli, R. N., & Kasmui, K. (2024). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Berbantuan Media QuizWhizzer dalam Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa pada Materi Larutan Penyangga. Jurnal Inovasi Pendidikan Kimia, 18(1), 73–80. https://doi.org/10.15294/jipk.v18i1.47197

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free