Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Budaya Organisasi, dan Komitmen Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Camat Medan Marelan. Penelitian ini menggunakan tiga variabel yang terdiri dari variabel terikat yaitu Kepuasan Kerja (Y), sedangkan variabel bebas yaitu Budaya Organisasi (X1) Komitmen Organisasi (X2). Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research melalui penelitian asosiatif, yaitu penelitian yang bertujuan untuk menjelaskan hubungan antara dua variabel atau lebih. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pegawai Camat Medan Marelan. Metode pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan studi kepustakaan. Analisis data dilakukan dengan uji kualitas data (validitas dan reliabilitas), uji asumsi kelasik, uji t (uji parsial), uji F (uji simultan). Hasil penelitian ini diperoleh bahwa : Pengaruh Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi Terhadap Kepuasan Kerja Kerja Pegawai Camat Medan Marelan mempunyai nilai positif dan berpengaruh secara signifikan terhadap Kepuasan Kerja dengan nilai Fhitung > Ftabel yaitu 6,821>3,18 bahwa Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasa Kerja pegawai Camat Medan Marelan.
CITATION STYLE
Kristianto, K., & Saragih, Y. H. J. (2022). Pengaruh Budaya Organisasi dan Komitmen Organisasi terhadap Kepuasan Kerja Pegawai Kantor Camat Medan Marelan. Remik, 6(4), 934–942. https://doi.org/10.33395/remik.v6i4.11877
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.