Analisis Variabel Produktivitas Garam dan Dampak Kebijakan Impor Garam di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah

  • Ardyanto K
  • Rahmani U
  • Patanda M
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Ketidakseimbangan antara kebutuhan garam dengan kapasitas produksi garam nasional mendorong pemerintah untuk melakukan impor garam. Sejumlah petani garam dan Pemkab Rembang, Jawa Tengah menolak rencana impor garam karena dapat merembes ke pasar dan mematikan usaha industri garam rakyat di Rembang bahkan yang mampu menyebabkan menurunnya harga jual garam rakyat di Rembang. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menganalisis faktor produktivitas petani garam di Kabupaten Rembang, 2) Menganalisis dampak impor garam terhadap pendapatan petani garam di Kabupaten Rembang. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini ialah analisis deskriptif, Uji T, Uji f, dan Uji Wilcoxon Signed. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan impor memiliki dampak positif dan signifikan terhadap nilai produksi garam di Kabupaten Rembang. Secara parsial faktor lama Kristalisasi dan modal berpengaruh signifikan terhadap produksi garam dengan nilai thitung sebesar 2,235 dan 10,727 atau lebih besar dari nilai ttabel 2,074. Sedangkan, secara simultan/ bersama-sama faktor luas lahan, lama Kristalisasi, lama kerja, modal, dan tenaga kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas garam dengan nilai Fhitung > Ftabel yakni 69,824 > 2,68 dan taraf signifikansi 0,00 < 0,05.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ardyanto, K., Rahmani, U., & Patanda, M. (2022). Analisis Variabel Produktivitas Garam dan Dampak Kebijakan Impor Garam di Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Jurnal Ilmiah Satya Minabahari, 7(2), 32–43. https://doi.org/10.53676/jism.v7i2.165

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free