Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja anggaran belanja pada Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kota Baubau Tahun 2017-2020. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah, observasi, dokumentasi, studi kepustakaan. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: Kinerja anggaran belanja tahun 2017 adalah belanja operasi 89,77 %, tahun 2018 adalah 85,51 %, tahun 2019 adalah 88,84 %, tahun 2020 adalah 97,95 % yang berarti penggunaan belanja operasi tahun 2-17-20200 lebih dioptimalkan dalam penggunaan belanja daerah. Belanja modal terhadap total belanja tahun 2017 adalah 5,20 %, tahun 2018 adalah 8,24 %, tahun 2019 adalah 1,73 %, tahun 2020 adalah 0,49 %. Belanja modal tahun 2017-2020 menunjukkan keserasian belanja. Rasio efisiensi belanja tahun 2017 adalah 94,97 %, tahun 2018 adalah 95,69 %, tahun 2019 adalah 104,15 %, tahun 2020 adalah 98.44 % yang berarti efisiensi belanja tahun 2017-2020 masih kurang efisien dan pada tahun 2019 sangat tidak efisien.
CITATION STYLE
Hanifa, L., & Kamarudin, K. (2022). Analisis Kinerja Anggaran Belanja pada Kantor Satuan Polisi Pamong Praja Kota Baubau Tahun 2017-2020. Sang Pencerah: Jurnal Ilmiah Universitas Muhammadiyah Buton, 8(2), 539–547. https://doi.org/10.35326/pencerah.v8i2.2287
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.