Analisis Faktor Ekstrinsik Motivasi dan Implikasinya Terhadap Produktivitas Kerja Tenaga Kesehatan Di Indonesia

  • Hasnah F
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Beberapa tahun belakangan ini terjadi peningkatan daya saing penyedia layanan bidang kesehatan yang menuntut kualitas melalui peningkatan produktivitas. Salah satu pengelolaan sumber daya manusia yang akan meningkatkan produktivitas adalah peningkatan motivasi kerja. Penelitian ini bertujuan menganalisa faktor ekstrinsik motivasi dan implikasinya terhadap produktivitas kerja tenaga kesehatan di Indonesia. Penelitian ini menggunakan Systematic Review dari 11 artikel penelitian yang terpilih sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Pencarian artikel menggunakan Google Scholar, Portal Garuda. Artikel yang terpilih adalah artikel yang dibatasi pada tenaga kesehatan di Indonesia. Keyword pencarian artikel adalah motivasi kerja, insentif, kepemimpinan, supervisi, kondisi kerja dan produktivitas. Insentif yang sesuai dengan beban kerja serta tepat waktu yang mendorong pemenuhan kebutuhan dasar tenaga kerja akan termotivasi untuk bekerja lebih maksimal. Kepemimpinan yang demokratis dapat bersinergi dengan bawahannya, supervisi yang optimal melalui pengendalian, memberikan solusi dan kondisi kerja yang mendukung proses kerja akan meningkatkan motivasi kerja tenaga kesehatan d Indonesia. Peningkatan motivasi kerja berimplikasi pada produktivitas kerja. Pemenuhan faktor luar melalui pemberian insentif, kepemimpinan, supervisi dan kondisi kerja yang mendukung dapat meningkatkan motivasi kerja. Motivasi kerja tinggi berpengaruh terhadap produktivitas kerja yang tinggi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hasnah, F. (2023). Analisis Faktor Ekstrinsik Motivasi dan Implikasinya Terhadap Produktivitas Kerja Tenaga Kesehatan Di Indonesia. JUKEJ : Jurnal Kesehatan Jompa, 2(1), 23–31. https://doi.org/10.57218/jkj.vol2.iss1.648

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free