Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh orientasi pelayanan terhadap komitmen organisasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Kuesioner terkait orientasi pelayanan dan komitmen organisasi didistribusikan kepada karyawan Hotel Sofyan Betawi Jakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sofyan Hotel Betawi sudah cukup berorientasi pada pelayanan. Orientasi pelayanan dan komitmen organisasi termasuk kategori cukup tinggi yang berarti karyawan Hotel Sofyan Betawi berkomitmen terhadap orientasi pelayanan dan orientasi pelayanan. Nilai terendah dari variabel orientasi pelayanan terdapat pada indikator pencegahan kegagalan pelayanan. Secara keseluruhan variabel orientasi pelayanan termasuk kategori cukup berorientasi pada pelayanan. Adapun nilai terendah dari variabel komitmen organisasi terdapat pada indicator continuance commitment. Secara keseluruhan variabel komitmen organisasi termasuk kategori cukup komitmen. Kesimpulan menunjukkan adanya pengaruh orientasi pelayanan terhadap komitmen organisasi.
CITATION STYLE
Bhudiharty, S., Mutriharti, I. D., & Levyda, L. (2021). Pengaruh Orientasi Pelayanan terhadap Komitmen Organisasi di Hotel Sofyan Betawi Jakarta. Management & Accounting Expose, 1(1), 42–50. https://doi.org/10.36441/mae.v1i1.81
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.