PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN PENANGANAN SPRAIN DAN STRAIN (KESELEO) PADA MASYRAKAT AWAM DI SAMARINDA

  • Nurjannah M
  • Astuti Z
N/ACitations
Citations of this article
47Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pendahuluan: Cedera merupakan kondisi yang sering terjadi sehari-hari. Kondisi cedera yang paling sering terjadi di rumah tangga dan lingkungan salah satunya adalah sprain dan strain (keseleo). Sprain dan strain ini merupakan kegawatdaruratan sehari-hari yang perlu penanganan dengan cepat dan tepat. Penanganan sprain dan strain yang dapat dilakukan di rumah tangga dan lingkungan adalah penanganan RICE (Rest, Ice, Compression, and Elevation). Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pendidikan kesehatan terhadap peningkatan pengetahuan sprain dan strain dpada masyarakat awam. Metode: Penelitian dilakukan dengan desain pra eksperimental one group pre test dan post test, dengan jumlah responden sebanyak 24 orang. Data dianalisis dengan menggunakan SPSS IBM 25. Hasil: adanya perbedaan hasil pre test dan post test setelah dilakukan pendidikan kesehatan dengan nilai p < 0,005, dengan nilai median pre test adalah 28,6 dan nilai median post test adalah 85,7. Kesimpulan: Ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap peningkatan pengetahuan penanganan sprain dan strain (keseleo) pada masyarakat awam di Samarinda. Peningkatan pengetahuan sangat efektif dengan melakukan aplikasi secara langsung.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nurjannah, M., & Astuti, Z. (2022). PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN PENANGANAN SPRAIN DAN STRAIN (KESELEO) PADA MASYRAKAT AWAM DI SAMARINDA. Caritas Et Fraternitas: Jurnal Kesehatan, 1(1), 19–24. https://doi.org/10.52841/jkcef.v1i1.252

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free