Abstract: House dust mite (HDM) is one of the insects found in the dust. Various studies of allergy to house dust around the world shows that the HDM has an important role in trigger allergic reactions such as asthma, atopic dermatitis and allergic rhinitis. Village Taas is a potential area for the deployment of HDM. The purpose of this study to determine the type and density of HDM. The research was conducted in the Village Taas Sub-district Tikala Manado City. The research method used is descriptive survey with a cross-sectional study. Dust samples taken from the area of the meter2 the living and sleeping houses, and then examined under a microscope to count the number of HDM to determine density. House dust mites are found, made preparations and identified according to the key M J.Colloff et al. From the examination of 77 houses, it was found that the HDM acarus spp types most commonly found in the living room (35.18%) and bedroom (36.66%). Density of HDM in the Village Taas classified as very low at 16 TDR / gram of dust the living room and 19 TDR / gram of dust in the bedroom. Keywords: Density, Parasitology, house dust mites Abstrak: Tungau debu rumah (TDR) adalah salah satu serangga yang terdapat dalam debu. Berbagai studi tentang alergi terhadap debu rumah di seluruh dunia menunjukan bahwa TDR mempunyai peran penting dalam pencetus timbulnya reaksi alergi seperti asma, dermatitis atopik dan rhinitis alergika. Kelurahan Taas merupakan daerah yang potensial bagi penyebaran dari TDR. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui jenis dan kepadatan TDR. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Taas Kecamatan Tikala Kota Manado. Metode penelitian yang digunakan ialah survey deskriptif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel debu diambil dari area satu meter2 pada ruang tamu dan ruang tidur rumah penduduk, kemudian diperiksa dibawah mikroskop untuk dihitung jumlah dari TDR guna mengetahui kepadatan TDR. Tungau debu rumah yang ditemukan, dibuat preparat dan diidentifikasi sesuai kunci M J.Colloff et al. Dari pemeriksaan 77 rumah, ditemukan bahwa TDR jenis acarus spp yang paling sering ditemukan pada ruang tamu (35,18%) dan ruang tidur (36,66%). Kepadatan dari TDR di Kelurahan Taas tergolong sangat rendah yakni 16 TDR/gram debu ruang tamu dan 19 TDR/gram debu ruang tidur. Kata kunci: Kepadatan, Parasitologi, Tungau debu rumah
CITATION STYLE
Walangare, K. R., Tuda, J., & Runtuwene, J. (2013). TUNGAU DEBU RUMAH DI KELURAHAN TAAS KECAMATAN TIKALA KOTA MANADO. Jurnal E-Biomedik, 1(1). https://doi.org/10.35790/ebm.1.1.2013.4577
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.