PELATIHAN MOTIVASI SISWA UNTUK MELANJUTKAN KE JENJANG PERGURUAN TINGGI

  • Jadmiko P
  • Wati L
  • Azliyanti E
N/ACitations
Citations of this article
17Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh tingginya angka pengangguran yang berasal dari tingkat pendidikan lulusan SMA/sederajat. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik Provinsi Jambi bahwa Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada bulan Februari 2018 sebesar 3,65 persen. Dimana dilihat dari tingkat pendidikan TPT untuk tingkat SMK sebesar 6,18 persen. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pelatihan mengenai motivasi diri (minat) untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi. Pelatihan ini diikuti oleh siswa SMA N 5 Merangin Kabupaten Merangin Provinsi Jambi sebanyak 100 orang. Metode yang digunakan adalah pelatihan yang bersifat tutorial, diskusi dan monitoring. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa peserta memberikan tanggapan dan respon terhadap pelaksanaan kegiatan pelatihan yaitu seluruh peserta (100 persen) menyatakan bahwa kegiatan pelatihan motivasi untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi memberi manfaat danĀ  sebanyak 88 persen menyatakan berminat untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi sedangkan terdapat 12 persen peserta yang tidak berminat untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi (kuliah) setelah diberikan pelatihan. Kata kunci: Pelatihan, Motivasi, Pendidikan Tinggi, Siswa

Cite

CITATION STYLE

APA

Jadmiko, P., Wati, L., & Azliyanti, E. (2019). PELATIHAN MOTIVASI SISWA UNTUK MELANJUTKAN KE JENJANG PERGURUAN TINGGI. Al-Khidmah, 2(1). https://doi.org/10.29406/al-khidmah.v2i1.1459

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free