Strategi dan Taktik Marketing Communication Bank Danamon dalam Meningkatkan Brand Awareness

  • Nadia Calista
  • Hana Haifa Rahma
  • Alyssa Rasheedah Cahaya Bintang
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Seiring berkembangnya waktu, pertumbuhan berbagai sektor industri di Indonesia semakin pesat. Salah satu sektor industri tersebut adalah perbankan. Marketing public relations merupakan sebuah divisi yang berfungsi sebagai pembuat dan pengatur strategi dalam menjalankan taktik - taktik nya guna membuat perusahaan dan produknya mendapatkan reputasi baik yang nantinya akan menstimulasi pendapatan laba perusahaan. Pada Bank Danamon, marketing public relations dinamakan marketing communication dengan tugas dan fungsi yang serupa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi dan taktik yang dijalankan oleh divisi marketing communication Bank Danamon dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Metode penelitian ini adalah kualitatif Dalam hal ini peneliti meneliti aktivitas marketing public relations di perusahaan Bank Danamon. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara secara langsung yang dilakukan secara terstruktur. Selain itu, peneliti juga menggunakan sumber data sekunder lainnya dengan meninjau website milik Bank Danamon. Hasil penelitian dapat diketahui bahwa Bank Danamon menggunakan strategi pull,push, dan pass. Selain penggunaan ketiga strategi tersebut, Danamon juga menggunakan strategi 360 degree. Dimana strategi ini dibuat untuk dapat melakukan kegiatan marketing communication secara holistik. Taktik yang digunakan adalah campaign, event, dan social media activation dan CSR.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nadia Calista, Hana Haifa Rahma, & Alyssa Rasheedah Cahaya Bintang. (2023). Strategi dan Taktik Marketing Communication Bank Danamon dalam Meningkatkan Brand Awareness. IKOMIK: Jurnal Ilmu Komunikasi Dan Informasi, 3(2), 11–16. https://doi.org/10.33830/ikomik.v3i2.5819

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free