Analisis Kepuasan Belajar Praktik Flying Simulator Menggunakan Metode Online Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus: Akademi Penerbang Indonesia, Banyuwangi)

  • Arif R
  • Ikhwanul Qiram
  • Rubiono G
N/ACitations
Citations of this article
5Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Artikel ini mengungkap tingkat kepuasan taruna penerbang dengan model pembelajaran praktik simulator terbang pada taruna Akademi Penerbang Indonesia Banyuwangi (APIB). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran kepuasan taruna dalam proses adaptasi pembelajaran praktik simulator terbang dengan metode online di masa pandemi Covid-19. Kepuasan ditinjau berdasarkan efektivitas komunikasi dan interaksi antara taruna dan instruktur, aspek dukungan teknologi, dan aspek lama waktu menggunakan ruang simulator. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan proses pembelajaran praktek simulator penerbangan menunjukkan tingkat kepuasan yang sangat tinggi. Kendala yang dihadapi selama pandemi dapat diatasi dengan menciptakan model pembelajaran akselerasi melalui teknologi pendukung. Dengan dukungan sarana dan prasarana yang baik, kegiatan pembelajaran dapat berjalan dengan efektif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran praktik simulator terbang bagi taruna dapat direkomendasikan sebagai salah satu alternatif dalam mencapai efektivitas pembelajaran bagi Lembaga atau Sekolah Penerbangan selama masa Covid-19. Rekomendasi yang diberikan juga mempertimbangkan aspek dukungan teknis (sarana & prasarana) serta kesiapan civitas akademika di lingkungan institusi masing-masing.

Cite

CITATION STYLE

APA

Arif, R., Ikhwanul Qiram, & Rubiono, G. (2022). Analisis Kepuasan Belajar Praktik Flying Simulator Menggunakan Metode Online Pada Masa Covid-19 (Studi Kasus: Akademi Penerbang Indonesia, Banyuwangi). Airman: Jurnal Teknik Dan Keselamatan Transportasi, 5(1), 24–28. https://doi.org/10.46509/ajtk.v5i1.215

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free