Pemanfaatan media ICT dalam dunia pendidikan merupakan salah satu bentuk pemanfaatan teknologi tepat guna. Hal ini sejalan dengan kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang dilakukan di Indonesia. Pemanfaatan media ini salah satunya dengan QR Code dalam membantu proses pembelajaran di Laboratorium Listrik dan Coldstorage. Pemanfaatan media ini telah lama dilakukan, namun masih kurangnya informasi dari peranan media ini terhadap peserta didik maka perlu dikaji lebih lanjut. Penggunaan metode sosialisasi, pendampingan, monitoring dan evaluasi dilakukan untuk mendukung kegiatan. Hasil evaluasi diberikan dengan kuesioner kepada 55 responden, dan dianalisis dengan Uji Wilcoxon. Hasil Uji Wilcoxon menunjukan bahwa pemanfaatan media ICT berupa QR Code memberikan dampak yang baik terhadap proses pembelajaran para peserta didik dengan memberikan nilai signifikan 0,001 (p <0,05).
CITATION STYLE
Nugraha, I. M. A., Desnanjaya, I. G. M. N., Luthfiani, F., & Widagdo, A. (2023). Pemanfaatan QR Code Dalam Menunjang Kegiatan Pembelajaran di Laboratorium Listrik dan Coldstorage. Jurnal Widya Laksmi: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 49–54. https://doi.org/10.59458/jwl.v3i2.56
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.