Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komposisi media tanam dengan lama perendaman dalam larutan urine sapi terhadap pertumbuhan setek lada serta interaksi kedua faktor tersebut. Penelitian ini telah dilaksanakan di University Farm Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala. Pada bulan Februari sampai April 2016. Rancangan percobaan yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola faktorial 4x4 dengan 3 ulangan, sehingga terdapat 16 kombinasi perlakuan dan 48 unit percobaan setiap satuan diwakili oleh 2 tanaman sehingga keseluruhan terdapat 96 tanaman. Adapun faktor yang diteliti yaitu komposisi media tanam dengan 4 taraf yaitu M0 (tanah), M1 (tanah + sekam + pupuk kandang = 1:1:2), M2 (tanah + sekam + pupuk kandang = 2:1:1) , M3 (tanah + sekam + pupuk kandang = 1:1:2) dan faktor kedua yaitu lama perendaman dalam larutan urine sapi yaitu W0 (tanpa perendaman), W1 (30 detik), W2 (60 detik), W3 (90 detik). Parameter yang diamati dalam penelitian ini mencakup jumlah tunas , panjang tunas (cm), jumlah daun (helai), berat brangkasan segar (g), berat akar kering (g), Berat tunas kering (g), dan volume akar (ml). Hasil penelitian menunjukkan komposisi media tanam dan lama perendaman dalam urine sapi berpengaruh nyata dalam membantu pertumbuhan setek lada. Influence of Composition of Planting Media and Old Immersion in Cow Urine Solution to Pepper Spinning Growth (Piper nigrum Linn)Abstract. This study aims to determine the effect of planting media composition with long soaking in cow urine solution to the growth of pepper cuttings and the interaction of these two factors. This research has been conducted at University Farm Faculty of Agriculture, Syiah Kuala University. In February to April 2016. The experimental design used in this study was Randomized Block Design (RAK) 4x4 factorial pattern with 3 replications, so there were 16 treatment combinations and 48 experimental units per unit represented by 2 plants so that there were 96 whole plants. The factors studied were the composition of planting medium with 4 levels ie M0 (soil), M1 (soil + husk + manure = 1: 1: 2), M2 (soil + husk + manure = 2: 1: 1), M3 (soil + husk + manure = 1: 1: 2) and the second factor is long immersion in cow urine solution W0 (without immersion), W1 (30 seconds), W2 (60 seconds), W3 (90 seconds). Parameters observed in this study included shoot number, shoot length (cm), number of leaves (strands), fresh weight weight (g), dry root weight (g), dry shoot weight (g), and root volume (ml). The results showed that the composition of planting medium and the duration of immersion in cow urine significantly influenced the growth of pepper cuttings
CITATION STYLE
Zulmah, Z., Hayati, E., & Nurhayati, N. (2017). Pengaruh komposisi media tanam dan lama perendaman dalam larutan urine sapi terhadap pertumbuhan setek Lada (Piper nigrum Linn). Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pertanian, 2(4), 86–95. https://doi.org/10.17969/jimfp.v2i4.5399
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.