PENGARUH KOMPRES HANGAT TERHADAP INTENSITAS NYERI MENSTRUASI (DYSMENORRHEA) PADA SISWI KELAS X DI SMK YPIB MAJALENGKA KABUPATEN MAJALENGKA TAHUN 2018

  • Natalia L
N/ACitations
Citations of this article
80Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Cara mengurangi nyeri menstruasi (dysmenorrhea) dapat dilakukan dengan dua cara yaitu farmakologi dan non farmakologi. Kompres hangat merupakan salah satu metode non farmakologi yang dianggap sangat efektif dalam menurunkan nyeri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompres hangat terhadap intensitas nyeri menstruasi pada siswi kelas X SMK YPIB Majalengka Kabupaten Majalengka Tahun 2018. Jenis penelitiannya menggunakan quasi experimental, dengan sampel sebanyak 17 orang yang diberi perlakuan kompres hangat. Pengumpulan data intensitas nyeri menggunakan lembar observasi sebelum (pretest) dan sesudah (postest) dengan menggunakan Visual Analog Scale (VAS). Analisis datanya meliputi analisis univariat dengan distribusi frekuensi dan analisis bivariatnya menggunakan uji t berpasangan. Hasil penelitian menunjukkan sebelum kompres hangat kurang dari setengah (29,4%) siswi mengalami intensitas nyerinya berat, sementara sesudah kompres hangat lebih dari setengah (52,9%) siswi mengalami intensitas nyerinya sedang. Terdapat pengaruh kompres hangat terhadap intensitas nyeri menstruasi pada siswi kelas X SMK YPIB Majalengka Kabupaten Majalengka Tahun 2018 ( value = 0,0001) dan besarnya penurunan intensitas nyeri sebelum dan sesudah kompres hangat sebesar 22,95. Bagi pihak sekolah bekerja sama dengan petugas kesehatan mengadakan penyuluhan, diskusi remaja, serta memanfaatkan mading untuk penyebaran informasi tentang kompres hangat. Bagi remaja yang mengalami nyeri menstruasi segera lakukan kompres hangat dan aktif mengakses informasi dari media tentang kompres hangat.

Cite

CITATION STYLE

APA

Natalia, L. (2019). PENGARUH KOMPRES HANGAT TERHADAP INTENSITAS NYERI MENSTRUASI (DYSMENORRHEA) PADA SISWI KELAS X DI SMK YPIB MAJALENGKA KABUPATEN MAJALENGKA TAHUN 2018. Jurnal Kampus STIKES YPIB Majalengka, 7(1), 27–37. https://doi.org/10.51997/jk.v7i1.59

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free