Pengamanan Data File Dengan Menggunakan Algoritma Enkripsi Rivest Code 5

  • Suryawan S
  • Hamdani
N/ACitations
Citations of this article
42Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

ABSTRAK Data sebagai salah satu wadah untuk menyimpan atau menyampaikan informasi telah menjadi kebutuhan primer masyarakat. Permasalahan keamanan yang muncul dalam proses pertukaran file yang berisi data rahasia dapat diatasi dengan melakukan pengacakan data yang disebut enkripsi data. Dalam penelitian algoritma enkripsi yang digunakan adalah algoritma RC5 (Rivest Code 5). RC5 adalah algoritma enkripsi blok chiper simetris cepat yang sangat cocok diimplemantasikan pada hardware maupun software. Alasan digunakannya algoritma RC5 adalah karena dalam segi keamanannya yang baik selain itu algoritma RC5 juga ringan, cepat serta memiliki kompatibilitas yang baik. Dengan melakukan enkripsi dan dekripsi pada bit data pada file, maka file yang dienkripsi tidak dapat dibuka jika tidak melakukan dekripsi terlebih dahulu dengan kunci dan metode yang sesuai. Dengan demikian diharapkan dapat melakukan pencegahan atas diaksesnya data pada file yang bersifat rahasia oleh orang-orang yang tidak berwenang. Jenis file yang dapat dienkripsi tidak dibatasi, dengan kata lain pada hasil penelitian dapat dilakukan proses enkripsi pada semua jenis file. Pada penelitian disimpulkan bahwa Enkripsi dapat dilakukan pada bit data file yang menyebabkan struktur file teracak sehingga file tidak dapat dibaca tanpa proses dekripsi terlebih dahulu menggunakan aplikasi tersebut dan kunci yang benar. Kata Kunci : Enkripsi, Data, File, RC5. PENDAHULUAN Kebutuhan untuk data yang menjadi kebutuhan primer di kalangan masyarakat menjadikan data sebagai salah satu tempat untuk penyimpanan ataupun menyampaikan informasi. Data sendiri dapat berupa catatan-catatan di kertas, buku, atau tersimpan kedalam file di komputer maupun dalam database. File merupakan jenis data digital yang sering digunakan dalam melakukan penyimpanan atau penyaluran informasi. Ada kalanya data dapat bersifat rahasia sehingga tidak semua pihak dapat melihat atau mengakses data tersebut. Hal tersebut membuat keamanan data menjadi sangat penting dalam proses penyimpanan maupun pendistribusian data. Penyaluran informasi dengan menggunakan data berupa file dapat dilakukan baik melalui media internet dengan fasilitas e-mail, transfer data antar perangkat mobile seperti smartphone dan flashdisk, transfer data melalui gelombang radio seperti Bluetooth dan GPRS (General Packet Radio Service), maupun melalui jaringan komputer. Algoritma enkripsi RC5 (Rivest Code 5) adalah blok chiper simetris cepat yang sangat cocok untuk diimplementasikan pada hardware maupun software [1]. Salah satu fitur yang terkenal dari metode RC5 adalah penggunaan rotasi data-dependent yang cukup banyak. Selain algoritma yang cukup simpel dan mudah untuk dimengerti, berdasarkan laporan yang dituliskan oleh Burton dalam On the Security of the RC5 Encryption Algorithm RSA Laboratories Technical Report TR-602, tingkat keamanan RC5 sangat tinggi. Hal tersebut dikarenakan RC5 dengan 12 rounds dan 64 bit blok data memiliki tingkat keamanan yang sama dengan DES (Data Encryption Standard) dari serangan kriptoanalitik dari 244 pasangan plaintext yang telah dipilih untuk RC5 dan 243 untuk DES namun dengan kecepatan yang lebih dari DES. Rehman, S.U pada tahun 2012 dalam artikel yang berjudul Comparison Based Analysis of Different Cryptographic and Encryption Techniques Using Message Authentication Code (MAC) in Wireless Sensor Networks (WSN) pada International Journal of Computer Science Issues juga menyimpulkan bahwa RC5 merupakan algoritma enkripsi yang layak dan menggunakan resource atau sumber daya yang lebih sedikit dibandingkan dengan algoritma lain seperti AES (Advanced Encryption Standard), MD5 (Message Digest 5), SHA1 (Secure Hash Algorithm 1), IDEA (International Data Encryption

Cite

CITATION STYLE

APA

Suryawan, S. H., & Hamdani. (2013). Pengamanan Data File Dengan Menggunakan Algoritma Enkripsi Rivest Code 5. Jurnal Informatika Mulawarman Edisi Juli (Vol. 8, pp. 44–49). Edisi Juli.

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free