Penelitian ini bertujuan untuk mencari Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keterlambatan Pembangunan Proyek Konstruksi Jalan Tol. Konstruksi pada pekerjaan jalan tol merupakan konstruksi yang membutuhkan penyelesaian dengan waktu yang cepat, khususnya apabila konstruksi jalan tol tersebut berada di jalan arteri yang sudah ada.Tujuan penelitian ini juga untuk mencari peringkat faktor yang dominan pada keterlambatan konstruksi pembangunan jalan tol. Penelitian ini menggunakan 80 responden sebagai alat pengumpulan data. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah Analisa Data menggunakan Metode Statistik Deskriptif, Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Index Mean, dan Rangking.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Faktor Sistem Inspeksi, Kontrol, dan Evaluasi Pekerjaan, yaitu proses persetujuan ijin kerja yang bertele-tele (nilai index mean 4,5) merupakan faktor yang paling dominan dari semua faktor-faktor penyebab keterlambatan konstruksi pembagunan jalan tol.
CITATION STYLE
Ginting S, D. P., & Pontan, D. (2021). IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI JALAN TOL. Prosiding Seminar Intelektual Muda, 2(2). https://doi.org/10.25105/psia.v2i2.10328
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.