ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas perkembangan hasil belajar peserta didik kelas 6 melalui media google classroom di SD N Jarakan pada masa pandemi covid-19. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana perkembangan hasil belajar peserta didik melalui pembelajaran jarak jauh dengan google classroom serta mengetahui kendala apa saja yang ditemui dalam pembelajaran menggunakan media google classroom tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif dan studi pustaka. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas 6 SD N Jarakan. Objek dalam penelitian ini ialah efektivitas perkembangan hasil belajar peserta didik pada siswa kelas 6 di masa pandemi covid-19 dengan media Google Classroom. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan hasil catatan lapangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan dalam pembelajaran peserta didik secara daring dengan Google Classroom. Walaupun terdapat kendala dalam penggunaannya, tetapi dengan media ini dirasa cukup untuk menyampaikan permbelajaran. Hal ini karena Google Classroom dianggap sebagai platform terbaik dimasa sekarang dalam pembelajaran secara daring. Kata kunci : Peserta didik, Pembelajaran Jarak Jauh, dan Google Classroom. ABSTRACT This study aims to determine the effectiveness of the development of learning outcomes of grade 6 students through the google classroom media at SD N Jarakan during the Covid-19 pandemic. In addition, this research also aims to find out how the development of student learning outcomes through distance learning with google classroom and to find out what obstacles are encountered in learning using the google classroom media. This research uses qualitative methods with qualitative descriptive research and literature study. The subjects in this study were 6th grade students of SD N Jarakan. The object in this study is the effectiveness of the development of student learning outcomes in grade 6 students during the Covid-19 pandemic using Google Classroom media. Data collection techniques through observation, interviews, and field notes results. The results of this study indicate that there is an increase in online student learning with Google Classroom. Although there are obstacles in its use, this media is sufficient to convey learning. This is because Google Classroom is considered to be the best platform of the day for online learning. Keyword : Learners, Distance Learning, and Google Classroom.
CITATION STYLE
Winda, W. N. F., & Aninditya, A. S. N. (2021). EFEKTIVITAS PENGGUNAAN GOOGLE CLASSROOM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN JARAK JAUH PADA PESERTA DIDIK KELAS 6 SD NEGERI JARAKAN DI MASA PANDEMI COVID-19. Bahtera Indonesia; Jurnal Penelitian Bahasa Dan Sastra Indonesia, 6(2), 120–134. https://doi.org/10.31943/bi.v6i2.108
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.