Pengaruh Kualitas Produk, Iklan, dan Persepsi Konsumen Terhadap keputusan Pembelian di Shopee

  • Diven D
  • Khoiri M
N/ACitations
Citations of this article
161Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Perkembangan teknologi internet yang semakin cepat membawakan dampak positif terhadap aspek bisnis. Salah satu aspek bisnis yang sangat berdampak positif yaitu marketplace dan e-commerce. Tingginya penggunaan e-commerce dan marketplace di Indonesia disebabkan oleh adanya perubahan kebiasan sehari-hari. Yang dimana kebiasaan masyarakat sekarang cenderung lebih menyukai yang instan ataupun cepat. Dengan adanya e-commerce dan marketplace, masyarakat dapat membeli keperluan dengan cepat tanpa harus pergi keluar rumah. Masyarakat dapat menentukan keputusan pembeliannya dari berbagai pertimbangan seperti kualitas produk, iklan, dan persepsi konsumen. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, iklan, dan persepsi konsumen terhadap keputusan pembelian di shopee. Pengumpulan data digunakan dengan metode penyebaran kuesioner kepada 110 responden yang pernah melakukan pembelian menggunakan aplikasi shopee. Kemudian data yang dikumpulkan di olah menggunakan aplikasi SPSS 25. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian asosiatif kausal. Penelitian ini juga menggunakan teknik analisa statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, uji pengaruh dan uji hipotesis. Hasil penelitian membuktikan bahwa variabel kualitas produk, iklan, dan persepsi konsumen secara parsila memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembeli di shopee. Dan daripada itu, dari hasil penelitian secara simultan variabel kualitas produk, iklan, dan persepsi konsumen memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian di shopee.

Cite

CITATION STYLE

APA

Diven, D., & Khoiri, M. (2023). Pengaruh Kualitas Produk, Iklan, dan Persepsi Konsumen Terhadap keputusan Pembelian di Shopee. Jesya, 6(2), 1509–1516. https://doi.org/10.36778/jesya.v6i2.1063

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free