Pembinaan prestasi merupakan serangkaian tindakan yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan atlet agar mencapai hasil yang optimal dalam olahraga. Sempati Muda merupakan sekolah sepak bola yang berdomisili di Patikraja, yang memiliki tujuan untuk mengembangkan keterampilan dasar anak dalam olahraga sepak bola. Pembinaan prestasi yang baik dapat dicapai apabila memiliki manajemen yang sehat, karena manajemen dan pembinaan prestasi saling terikat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi manajemen pengelolaan dan sistem pembinaan prestasi yang dijalankan di SSB Sempati Muda Patikraja. Pendekatan penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah pengurus, pelatih dan atlet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen SSB Sempati Muda sudah menjalankan fungsi manajemen (perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengawasan), serta program pembinaan prestasi yang sudah berjalan dengan baik karena menerapkan sistem pembinaan prestasi (pemasalan, pembibitan dan pengembangan bakat). Simpulan dalam penelitian ini yaitu manajemen telah melakukan fungsi manajemen yang sudah ada, sehingga pembinaan prestasi yang ada di SSB Sempati Muda dapat berjalan dengan baik.
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.
CITATION STYLE
Sasongko, A., & Amrulloh, A. (2023). Manajemen Pembinaan Prestasi Sekolah Sepak Bola Sempati Muda Patikraja Kabupaten Banyumas. Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training), 7(3), 632–650. https://doi.org/10.37058/sport.v7i3.8354