MANAJEMEN PERTUNJUKAN LAGU KARYA ANTONIO CARLOS JOBIM PADA RESITAL COLORFUL JAZZ

  • Susanto F
N/ACitations
Citations of this article
21Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penyajian resital bertujuan memberikan sumbangsih pengetahuan tentang lagu bossanova karya Antonio Carlos Jobim dan kolaborasi musik modern yang dipadukan dengan alat musik etnis yang dikemas dengan nuansa musik jazz yang sebelumnya belum pernah dilakukan. Manajemen tata kelola artistik panggung dibuat dengan menutupi seluruh dinding hingga lantainya dengan kain furing yang berwarna putih. Kemudian dengan beraneka lampu-lampu yang menyoroti seluruh sudut-sudut pada panggung tersebut dan berefek penuh warna yang sesuai dengan nama dari resital tersebut yakni Colorful Jazz. Proses pengumpulan data dalam penyajian resital ini dengan melakukan wawancara, pengamatan pada lagu karya Antonio Carlos Jobim, pengamatan pada proses latihan, mencari sumber pustaka baik dari internet maupun tinjauan pustaka yang mendukung, dan dokumentasi berupa foto dan audio visual. Dalam resital colorful jazz juga menggunakan seperangkat alat musik etnis seperti gamelan Jawa, gamelan Bali, taganing, talempong, suling Batak, dan rebana. Penulis dalam resital ini memainkan instrumen piano. Manajemen pertunjukan meliputi penyusunan kepanitiaan dan pembagian tugas. Penataan artistik meliputi konsep acara, pemilihan repertoar, pembuatan aransemen, latihan resital, pelaksanaan resital, dan evaluasi. Pelaksanaan resital ini berhasil memberikan pengalaman artistik yang berbeda dalam bidang penyajian seni musik jazz.

Cite

CITATION STYLE

APA

Susanto, F. (2017). MANAJEMEN PERTUNJUKAN LAGU KARYA ANTONIO CARLOS JOBIM PADA RESITAL COLORFUL JAZZ. JURNAL TATA KELOLA SENI, 1(2), 16–22. https://doi.org/10.24821/jtks.v1i2.1637

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free