Pandemi COVID-19 telah memberikan dampak menyeluruh bagi kehidupan manusia, tak terkecuali dunia pariwisata. Berbagai kebijakan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19 seperti membatasi ruang gerak masyarakat telah berdampak pada turunnya jumlah kunjungan wisata di Indonesia. Selain itu, ditutupnya akses wisata, semakin memperpuruk kondisi pariwisata di Indonesia. Padahal, sektor pariwisata merupakan salah satu sektor strategis nasional yang memiliki dampak ganda pada industri-industri turunan yang terbentuk di bawahnya seperti penginapan, rumah makan, jasa transportasi dan lain-lain. Dampak kondisi itu juga sangat dirasakan pengelola dan warga desa wisata AlasSumur, Kec.Pujer, Kab.Probolinggo. Desa Wisata yang baru dibuka 2017 lalu itu nyaris tak ada pengunjung selama pandemi. Padahal, sebelumnya mampu menghadirkan sekitar 500 orang pengunjung setiap harinya. Untuk meminimalisir dampak pandemi bagi desa wisata AlasSumur, konsep wisata digital yang dicanangkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada masa pandemi dapat dilakukan melalui media sosial, salah satunya yaitu Instagram. Instagram banyak digunakan sebagai media promosi namun pemanfaatan itu banyak tidak disadari masyarakat desa wisata AlasSumur, Kec.Pujer, Kab.Probolinggo, hal ini terlihat dari belum adanya sosial media yang secara khusus dikelola sebagai media promosi. Sehingga melalui pelatihan penggunaan Instagram sebagai sarana promosi digital Desa Wisata AlasSumur diharapkan mampu meningkatkan promosi baik dari sisi object wisatanya maupun produk-produk UMKM warga sekitar. Pelatihan ini menggunakan pendekatan dengan memperkenalkan keterampilan membuat dan mengelola media Instagram bagi pengelola desa wisata, pelaku umkm, muda-mudi dan perangkat desa Wisata AlasSumur. Dari hasil pengabdian masyarakat ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan kemampuan pengelolaan Instagram sebagai media promosi desa Wisata AlasSumur.
CITATION STYLE
Saifudin, W., Alamiyah, S. S., Mustikasari, R. P., & Tanoyo, P. (2022). PELATIHAN PENGELOLAAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI SARANA PROMOSI DIGITAL DESA WISATA ALASSUMUR KAB.BONDOWOSO. JABN, 3(1), 68–78. https://doi.org/10.33005/jabn.v3i1.101
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.