ANALISIS SWOT PELAYANAN KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM LIRBOYO KOTA KEDIRI TAHUN 2019

  • Nugraheni R
  • Kirana G
N/ACitations
Citations of this article
190Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Analisis SWOT merupakan evaluasi terhadap lingkungan internal (Kekuatan/Strength, dan Kelemahan/Weakness) dan lingkungan eksternal (Peluang/Opportunity, dan Tantangan/Threats) (Grewal & Levy, 2008). Merujuk pada pelayanan kesehatan Rumah Sakit Umum Lirboyo Kota Kediri maka dilakukan analisis SWOT untuk membuat suatu strategi yang dapat memberikan gambaran mengenai lingkungan internal dan eksternal secara lebih komprehensif dan dapat dijadikan untuk pengambilan keputusan. Metode penelitian ini menggunakan studi literatur yang berasal dari makalah sebagai bahan acuan pembuatan jurnal menggunakan pendekatan Faktor Strategi Internal (IFAS) serta Faktor Strategi Eksternal (EFAS). Hasilnya pada perhitungan matriks diketahui bahwa kondisi Rumah Sakit Umum Lirboyo terletak di kuadran I artinya strategi pertumbuhan cepat/agresif. Situasi ini menguntungkan bagi rumah sakit karena memiliki peluang dan kekuatan yang baik sehingga dapat mengarahkan seluruh potensi internal organisasi untuk memanfaatkan peluang yang ada dengan dioptimalkan dan meminimalisir kelemahan dan ancaman. Dengan dilakukan analisis SWOT ini diharapkan perusahaan/organisasi khususnya Rumah Sakit Umum Lirboyo Kota Kediri mampu untuk memaksimalkan adanya kekuatan dan peluang yang ada dan meminimalkan kelemahan dan tantangan sehingga dapat membuat rancangan strategi guna kemajuan rumah sakit tersebut.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nugraheni, R., & Kirana, G. R. (2021). ANALISIS SWOT PELAYANAN KESEHATAN RUMAH SAKIT UMUM LIRBOYO KOTA KEDIRI TAHUN 2019. Jurnal Kesehatan, 9(2), 115–122. https://doi.org/10.25047/jkes.v9i2.222

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free