Pohon lontar (borassus flabellifer) merupakan tumbuhan daerah tropis yang tumbuh mulai dari Afrika, Asia, sampai Australia. Khusus di Indonesia pohon lontar tersebar di beberapa daerah, salah satunya Provinsi Nusa Tenggara Timur, yang penyebarannya di seluruh kabupaten/kota. Penyebaran pohon lontar yang sangat luas, tidak disertai dengan upaya pemanfaatannya dalam pembangunan dan pendapatan masyarakat. Sehingga penelitian ini dilaksanakan untuk melihat sejauh mana pemanfaatan pohon lontar untuk pembangunan dan peningkatan pendapatan masyarakat, dengan metode analisis deskriptif kualitatif. Hasilnya menunjukan bahwa pohon lontar memiliki potensi dan manfaat dalam pembangunan dan pendapatan masyarakat karena dengan proses pembudidayaan yang baik dan benar akan membuat suatu peluang baru bagi generasi muda untuk menjadi wirausaha dengan menerapkan budidaya pertanian dan eko-wisata pertanian, serta pemanfaatan semua bagian dari pohon lontar akan menghasilkan pendapatan yang dapat membantu perekonomian karena memilik nilai ekonomi yang tinggi, berbagai jenis produk dapat dihasilkan dari sebuah pohon lontar mulai dari akar, batang, daun, malai bunga, dan buah pohon lontar.
CITATION STYLE
Aksa, A. F., & Hasibuan, A. S. (2023). PEMANFAATAN POHON LONTAR UNTUK PEMBANGUNAN DAN PENINGKATAN PENDAPATAN MASYARAKAT. Jurnal Manajemen Bisnis Dan Organisasi, 2(2), 92–103. https://doi.org/10.58290/jmbo.v2i2.179
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.