Analisis pengaruh E-money, volume transaksi elektronik dan suku bunga terhadap jumlah uang beredar di Indonesia pada masa sebelum dan sesudah pandemi COVID-19

  • Yuli Wijaya A
  • Mukhlis I
  • Seprillina L
N/ACitations
Citations of this article
247Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh e-money, volume transaksi elektronik dan suku bunga terhadap jumlah uang beredar di Indonesia pada masa sebelum dan sesudah adanya pandemi covid-19. Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan data time series serta analisis secara deskriptif. Data penelitian diperoleh dari publikasi yang disediakan oleh Bank Indonesia dan Badan Pusat Statistik. Data yang digunakan adalah data bulanan dari tahun 2015 sampai tahun 2020. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari pembayaran non-tunai yang beberapa tahun terakhir ini mengalami perkembangan yang cukup pesat terhadap jumlah uang beredar di Indonesia serta memaparkan perkembangannya sesudah adanya pandemi covid-19. Dengan begitu akan diketahui pula bagaimana pengaruh dari adanya pandemi covid-19 perekonomian terutama dalam hal peredaran uang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel e-money dan volume transaksi elektronik berpengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah uang beredar (M1) di Indonesia, sedangkan variabel suku bunga berpengaruh negatif dan signifikan terhadap jumlah uang beredar (M1) di Indonesia. Dilihat dari perkembangan selama tahun 2020, selama adanya pandemi covid-19 ini hubungan antara transaksi non-tunai baik e-money maupun volume transaksi elektronik dengan jumlah uang beredar adalah positif sedangkan hubungan suku bunga dengan jumlah uang beredar adalah negatif.

Cite

CITATION STYLE

APA

Yuli Wijaya, A., Mukhlis, I., & Seprillina, L. (2021). Analisis pengaruh E-money, volume transaksi elektronik dan suku bunga terhadap jumlah uang beredar di Indonesia pada masa sebelum dan sesudah pandemi COVID-19. Jurnal Ekonomi, Bisnis Dan Pendidikan, 1(2), 135–145. https://doi.org/10.17977/um066v1i22021p135-145

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free