Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah (a) untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh secara simultan dan parsial antara variabel motivasi kerja , variabel disiplin kerja dan variabel kinerja karyawan pada PT. Concord Industri Karawang. Jenis penelitian yang digunakan bersifat penjelasan dengan pendekatan kuantitatif dengan jumlah populasi pada penelitian ini adalah 200 karyawan dengan sampel 50 karyawan . Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dan diolah dengan program SPSS 22.00 for windows. (b) untuk menguji hasil dari hipotesis nilai Sig. F ≤ α = 0,05 (0,000 ≤ 0,05) yang artinya bahwa ada pengaruh signifikan secara simultan dari variabel motivasi kerja dan Disiplin kerja terhadap variabel kinerja karyawan dan diketahui nilai Sig.t ≤ α = 0,05 (0,001 ≤ 0,05) untuk motivasi kerja terhadap kinerja karyawan dan nilai Sig.t ≤ α = 0,05 (0,000 ≤ 0,05) untuk disiplin kerja terhadap kinerja karyawan yang artinya menunjukkan pengaruh signifikan secara parsial dari variabel motivasi kerja karyawan dan disiplin kerja karyawan terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci : Motivasi Kerja , Disiplin Kerja , Kinerja Karyawan
CITATION STYLE
Sari Marliani, & Thomas Nadeak. (2019). ANALISIS MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. CONCORD INDUSTRI KARAWANG (Penelitian di PT. Concord Industri Karawang di Desa Cimahi Kecamatan Klari Kabupaten Karawang). BUANA ILMU, 4(1), 82–115. https://doi.org/10.36805/bi.v4i1.812
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.