Peran Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah Dalam Membentuk Sikap Moderasi Beragama Siswa Madrasah Aliyah Tanamon Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan

  • Adiko J
  • Mappiasse S
  • Halimah N
N/ACitations
Citations of this article
79Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Jurnal ini membahas bagaimana Peran Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah Dalam Membentuk Sikap Moderasi Beragama Siswa Madrasah Aliyah Tanamon Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan.Dalam penelitian ini ada tiga rumusan masalah yaitu : (1) Bagaimana tingkat keaktifan siswa Madrasah Aliyah Tanamon dalam organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah? (2) Bagaimana sikap moderasi beragama siswa yang mengikuti organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah ? (3) Bagaimana peran organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah terhadap sikap moderasi beragama siswa ?.Hasil penelitian menunjukan bahwa secara umum siswa Madrash Aliyah Tanamon berperan aktif dalam mengikuti organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Hal ini disebabkan karena sebagian besar siswa Madrasah Aliyah Tanamon merupakan lulusan dari MTs Muhammadiyah Tanamon yang salah satu program wajibnya ialah mengikuti pengkaderan Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Selain itu, siswa lainnya yang berasal dari lulusan SMP sekitar mengikuti pengkaderan Ikatan Pelajar Muhammadiyah setelah bersekolah di Madrasah Aliyah Tanamon. Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah Minahasa Selatan memberikan peran yang sangat penting dalam menumbuhkan pemahaman dan perilaku bermoderasi siswa. Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah Minahasa Selatan malakukan kegiatan-kegiatan seperti kajian-kajian, kegiatan yang bergerak pada bagian sosial, dan menumbuhkan semangat wawasan kebangsaan siswa.Kata kunci: Organisasi, pelajar, Muhammadiyah, moderasi agama

Cite

CITATION STYLE

APA

Adiko, J., Mappiasse, S., & Halimah, N. (2021). Peran Organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah Dalam Membentuk Sikap Moderasi Beragama Siswa Madrasah Aliyah Tanamon Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan. Journal of Islamic Education : The Teacher of Civilization, 2(1). https://doi.org/10.30984/jpai.v2i1.1710

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free