PELATIHAN DASAR-DASAR LAYANAN PENAMPILAN DIRI DI RESTORAN BAGI YAYASAN EMMANUEL

  • Situmorang J
  • Goeltom V
  • Yuliantoro N
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
16Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

ABSTRAK Potensi pariwisata yang terbilang besar ini dapat dilihat dari meningkatnya kunjungan wisatawan baik mancanegara maupun nusantara dari tahun ke tahun menurut Statistik Kepariwisataan (2015). Aturan pemerintah dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia nomor PM.53/HM.001/MPEK/201 mengenai standar untuk menjamin kualitas produk dan layanan sebuah hotel atau restoran dengan tujuan memenuhi kebutuhan konsumen. pelatihan dasar-dasar layanan di restoran bagi siswa Yayasan Emmanuel mengenai penampilan diri ini dilakukan dengan harapan dapat memberikan bekal secara teori dan praktik mengenai penampilan diri seorang pramusaji saat di restoran dan ketika berhadapan langsung dengan tamu. Pelaksanaan dilakukan secara daring melalui platform google meet sebagai penunjang kegiatan yang bisa diakses dengan mudah oleh setiap orang. Terdapat tahap persiapan dan tahap pelaksanaan (pelatihan daring). Kegiatan Pelatihan Dasar-Dasar Layanan Penampilan Diri di Restoran bagi Siswa/i Yayasan Emmanuel berjalan dengan baik dan sistematis sesuai dengan susunan acara yang sudah dibuat. Sesi pre-test dan post-test memiliki sepuluh pertanyaan yang sama. Oleh karena nilai signifikansinya kurang dari 0,05, maka membuktikan perbandingan nilai tersebut valid. Sehingga, diharapkan ada keberlanjutan dari kegiatan pelatihan ini agar siswa/i dapat memperdalam materi dengan lebih baik dan mempraktikkannya secara langsung pada bidang ini.   Kata Kunci: Dasar-dasar layanan, penampilan diri, pramusaji, pelatihan

Cite

CITATION STYLE

APA

Situmorang, J., Goeltom, V., Yuliantoro, N., Hassan, R., & Sunar, S. (2022). PELATIHAN DASAR-DASAR LAYANAN PENAMPILAN DIRI DI RESTORAN BAGI YAYASAN EMMANUEL. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Indonesia (JPKMI), 2(3), 329–335. https://doi.org/10.55606/jpkmi.v2i3.617

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free