EFEKTIVITAS KOMBINASI POC BONGGOL PISANG DAN DAUN KELOR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIVITAS TANAMAN SAWI PAKCOY (Brassica rapa L.) DENGAN METODE HIDROPONIK

  • Anzila S
  • Asngad A
N/ACitations
Citations of this article
77Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

ABSTRACT Hidroponik merupakan salah satu teknik untuk membudidayakan tanaman dengan menggunakan air sebagai media tanam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas kombinasi pupuk organik cair bonggol pisang dan daun kelor terhadap pertumbuhan dan produktivitas tanaman sawi pakcoy dengan metode hidroponik. Penelitian ini dilakukan di tempat budidaya Al Farm Hidroponik Karang Pong, Kabupaten Boyolali. Metode peneletian yang digunakan yaitu eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) menggunakan dua faktor yaitu volume pemberian POC (V0 = POC 0ml, V1 = POC 150ml, V2 = POC 200ml, dan V3 = POC 250ml) dan interval waktu pemberian POC (I1=3 hari sekali, dan I2 = 6 hari sekali). Data dianalisis menggunkan uji Kruskall Walis. Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, dan berat basah tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata pertumbuhan tanaman pada parameter tinggi tanaman, jumlah daun, dan berat basah tanaman terbaik adalah pada perlakuan V3I2  (POC 250ml, 6 hari sekali) dengan rata-rata pertambahan tinggi sebesar 8,1cm, jumlah daun sebanyak 10 helai, dan berat basah tanaman sebesar 7,75g. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kombinasi pupuk organik cair bonggol pisang dan daun kelor efektif terhadap pertumbuhan sawi pakcoy pada semua parameter yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, dan berat basah tanaman. Keywords: Hidroponik, Pupuk Organik Cair, Bonggol Pisang, Daun Kelor, Sawi Pakcoy

Cite

CITATION STYLE

APA

Anzila, S. M., & Asngad, A. (2022). EFEKTIVITAS KOMBINASI POC BONGGOL PISANG DAN DAUN KELOR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKTIVITAS TANAMAN SAWI PAKCOY (Brassica rapa L.) DENGAN METODE HIDROPONIK. Bio-Lectura : Jurnal Pendidikan Biologi, 9(2), 168–178. https://doi.org/10.31849/bl.v9i2.10754

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free