Pasar modal merupakan tempat bagi perusahaan untuk menghimpun dana yang berfungsi untuk membiayai secara langsung kegiatan perusahaan dengan cara melakukan penawaran saham kepada masyarakat di bursa efek yang sering di sebut go public. Salah satu fungsi pasar modal adalah sebagai sarana untuk memperoleh dana yang bersumber dari masyarakat ke berbagai sektor yang melaksanakan investasi. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif dan verifikatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan Property real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode tahun 2015-2019. Jumlah sampel sebanyak 23 perusahaan Property real estate yang diambil dari 61 perusahaan yang terdaftar di BEI pada periode 2015-2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1). hipotesis H1 dalam penelitian ini yang menyatakan bahwa “Debt equity ratio memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap stock return ditolak, (2). hipotesis H2 dalam penelitian ini yang menyatakan bahwa “return on Asset memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap stock return diterima, (3). hipotesis H3 dalam penelitian ini yang menyatakan bahwa “Price book value memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap stock return diterima.
CITATION STYLE
Apriyanto, A., Rinofah, R., & Cahya, A. D. (2022). Pengaruh debt equity ratio, return on assets dan price book value terhadap stock return. JURNAL MANAJEMEN, 13(4), 766–774. https://doi.org/10.30872/jmmn.v13i4.10358
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.