Kompetensi yang dimiliki oleh pendidik atau tutor di PKBM Hanuba belum seutuhnya ada didalam diri mereka, masih adanya tutor yang mengajar tidak sesuai dengan bidangnya membuat transfer of knowledge dan penguasaan materi kurang maksimal dan optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) kesenjangan antara teori profesi kependidikan dengan profesi tutor di PKBM Hanuba; 2) bagaimana penerapan 4 kompetensi pendidik pada setiap tutor PKBM Hanuba; dan 3) bagaimana sistem manajemen pendidikan pada PKBM Hanuba. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Lokasi penelitian di PKBM Hanuba Kota Medan. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber dan teknik. Analisis data melalui pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan/verifikasi data
CITATION STYLE
Hasibuan, J. (2020). Kompetensi Tutor Dan Manajemen Pendidikan Pada PKBM Hanuba Dalam Mencapai Tujuan Pembelajaran. Journal of Millennial Community, 2(2), 77. https://doi.org/10.24114/jmic.v2i2.21192
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.