PENGARUH PEMBIASAAN SHALAT TAHAJUD TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI PUTRI DI PONDOK PESANTREN MAMBAUL HIKMAH DLANGGU MOJOKERTO

  • Ilmi M
  • Surya F
N/ACitations
Citations of this article
38Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kegiatan sholat tahajud, tingkat kecerdasan spiritual dan juga bagaimana pengaruh sholat tahajud terhadap kecerdasan spiritual santri di Pesantren Mambaul Hikamah Dlanggu Mojokerto. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan survey. Teknik pengumpulan data adalah angket, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan persentase, uji normalitas, uji normalitas, dan uji linieritas. Pada penelitian ini terlihat bahwa pelaksanaan pembiasaan sholat Tahajud di Pondok Pesantren Mambaul Hikmah sudah cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari persentase hasil kuesioner sebesar 42,6%. Sedangkan kecerdasan spiritual juga cukup baik, hal ini terlihat dari persentase hasil kuesioner sebesar 49,6%. Sedangkan nilai aktivitas sholat Tahajud yang mempengaruhi kecerdasan spiritual santri putri di Pondok Pesantren Mambaul Hikmah Dlanggu Mojokerto adalah terdapat pengaruh yang cukup baik antara aktivitas sholat Tahajud terhadap kecerdasan spiritual santri yang ditunjukkan dengan paparan data Koefisien diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Hal ini juga terlihat pada tabel Model Summary dengan nilai korelasi (R) sebesar 0,650. Dari output diperoleh koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,422 yang berarti pengaruh variabel bebas (sholat tahajjud) terhadap variabel terikat (kecerdasan spiritual) sebesar 42,2%.

Cite

CITATION STYLE

APA

Ilmi, M., & Surya, F. (2022). PENGARUH PEMBIASAAN SHALAT TAHAJUD TERHADAP KECERDASAN SPIRITUAL SANTRI PUTRI DI PONDOK PESANTREN MAMBAUL HIKMAH DLANGGU MOJOKERTO. Al-Ibrah : Jurnal Pendidikan Dan Keilmuan Islam, 7(2), 89–109. https://doi.org/10.61815/alibrah.v7i2.207

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free