Fashion dan furniture menjadi kebutuhan untuk setiap individu. Pemilihan fashion terkadang juga bisa menjadi penilaian orang lain terhadap karakter yang dimiliki tiap individu. Begitupun pemilihan furniture juga bisa menggambarkan identitas dari tiap individu. Namun fashion dan furniture memiliki berbagai macam model, untuk itu dibutuhkan teknologi informasi yang bisa membedakan antara model a dan model b. Klasifikasi adalah salah satu model yang mengelompokkan berdasarkan kriteria yang sama. Penggunaan klasifikasi haruslah didukung dengan metode yang tepat dan penggunaan epoch agar akurasi yang dihasilkan dapat maksimal. Metode Convolutional Neural Network (CNN) adalah metode yang sangat tepat untuk klasifikasi gambar karena terdapat banyak arsitektur yang bisa digunakan.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa akurasi terbaik pada furniture=94.18% dengan penggunaan epoch=500, dan fashion =99.15% dengan penggunaan epoch=1500
CITATION STYLE
Wasil, M., Harianto, H., & Fathurrahman, F. (2022). Pengaruh Epoch pada Akurasi menggunakan Convolutional Neural Network untuk Klasifikasi fashion dan Furniture. Infotek : Jurnal Informatika Dan Teknologi, 5(1), 53–61. https://doi.org/10.29408/jit.v5i1.4393
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.