Segmentasi citra daun bawang merah menggunakan metode Otsu telah menjadi fokus penelitian dalam pengolahan citra. Penelitian ini bertujuan untuk mengaplikasikan metode Otsu dalam segmentasi citra daun bawang merah serta memberikan gambaran singkat tentang hasil yang diperoleh. Metode ini secara otomatis menentukan nilai yang optimal berdasarkan analisis citra. Metode ini diterapkan pada dataset citra daun bawang merah yang memiliki variasi intensitas, latar belakang, dan tingkat kecerahan yang signifikan. Hasil segmentasi dievaluasi menggunakan metrik evaluasi menggunakan MSE dan PSNR. Penelitian ini menggnakan dua skenario uji coba menggunakan latar belakang terang dan gelap untuk mengetahui hasilsegmentasi terbaik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode thresholding Otsu memberikan hasil segmentasi yang baik dengan rata-rata PSNR sebesar PSNR 49.34744 db dan MSE 0.85681. Dari proses yang telah dilakukan didapatkan hasil terbaik menggunakan citra daun bawang merah dengan latar belakang pasir gelap. Diharapkan penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengolahan citra dan segmentasi objek pada aplikasi pertanian dan penelitian terkait.
CITATION STYLE
Restuning Pamuji, M. A., & Putra Pamungkas, D. (2023). SEGMENTASI CITRA DAUN BAWANG MERAH MENGGUNAKAN METODE THRESHOLDING OTSU. Nusantara of Engineering (NOE), 6(2), 169–174. https://doi.org/10.29407/noe.v6i2.20553
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.