Manajemen strategis digunakan untuk mencapai tujuan pembelajaran dengan hasil berkualitas dan efektif dalam pelaksanaan program SMA Dual Track di Kabupaten Berau. Program SMA Dual Track merupakan program rintisan Dinas Pendidikan Propinsi Kalimantan Timur yang bertujuan memberikan kompetensi tambahan bagi peserta didik yang tidak melanjutkan ke Perguruan Tinggi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualititaf. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam terhadap dua orang kepala sekolah pelaksana program SMA Dual Track. Penelitian ini dilakukan antara tanggal 18—30 September 2023. Lokasi penelitian ini di dua sekolah pelaksana program SMA Dual Track, yaitu SMAN 14 Berau dan SMAN 6 Berau yang sekaligus menjadi sampel penelitian. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa manajemen strategis yang digunakan dalam pelaksanaan program SMA Dual Track berdampak pada implementasi proses pembelajaran yang sistematis, terencana, terkontrol, dan memberikan keluaran yang mempunyai keahlian tambahan yang terukur.
CITATION STYLE
Setiawan, E., & Hermansyah, H. (2023). Identifikasi Manajemen Strategis pada Sekolah Menengah Atas Pelaksana Program Dual Track di Kabupaten Berau. Jurnal Ilmu Manajemen Dan Pendidikan, 3, 195–200. https://doi.org/10.30872/jimpian.v3ise.3003
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.