PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENULIS TEKS DRAMA

  • Prihatin S
N/ACitations
Citations of this article
11Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini bertujuan untuk mengetahui, peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa dengan menerapkan Model Pembelajaran Two Stay Two Stray pada pembelajaran bahasa Jawa materi menulis teks drama di kelas IX A SMPN 3 Pemalang Semester 2 Tahun Pelajaran 2022/2023. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik tes, observasi,  dan dokumentasi. Untuk menguji validitas data peneliti menggunakan teknik triangulasi sumber data dan triangulasi metode. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif berdasarkan indikator keberhasilan yang telah ditetapkan. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa aktivitas belajar siswa pada pembelajaran bahasa Jawa  materi menulis Teks drama  pada siswa, mengalami peningkatan aktivitas belajar siswa dari 12 siswa atau 38,70% pada kondisi awal meningkat menjadi 25 siswa atau 80,64% dan pada siklus terakhir menjadi 30 siswa atau 96,77%..  Peningkatan hasil belajar pada prasiklus rata-rata sebesar 63,55%, meningkat pada siklus I  menjadi 74,09 dan pada siklus II  menjadi 84,19, sedangkan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 10 siswa atau 40,61% dari 16 siswa  59,10 pada siklus I menjadi 28 siswa atau 90,32 %  pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan Model Pembelajaran Two Stay Two Stray terbukti dapat meningkatkan aktivitas dan hasuil belajar siswa kelas IX  A SMPN 3 Pemalang, semester 2 Tahun Pelajaran 2022/2023.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prihatin, S. (2023). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MENULIS TEKS DRAMA. Jurnal Locus Penelitian Dan Pengabdian, 2(7), 682–693. https://doi.org/10.58344/locus.v2i7.1443

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free