Konsep Design Mix Formula (DMF) Lapis Tipis Beton Aspal (LTBA) Mengacu Spesifikasi Umum 2018 Bina Marga Terhadap Sifat – Sifat (ITS) dan Deformasi

  • Alamsyah
  • Said L
  • Alifuddin A
N/ACitations
Citations of this article
39Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Untuk mewujudkan kondisi jalan berkualitas perlu dibuat suatu konsep design mix formula lapis tipis beton aspal berdasarkan spesifikasi umum 2018 Bina Marga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji dan menganalisis karakteristik campuran beraspal lapis tipis beton aspal, menganalisis perilakunya terhadap kekuatan tarik dan ketahanannya terhadap deformasi. Prosedur penelitian menggunakan metode eksperimen. Pengujian ketahanan terhadap Deformasi dengan variasi ketebalan 2 cm, 3 cm, dan 4 cm dengan alat Wheel Tracking Machine. Dari hasil pengujian diperoleh karakteristik campuran aspal lapis tipis beton aspal memenuhi spesfikasi umum 2018 Bina Marga. Nilai Indirect Tensile Strength adalah 66.762,2 Kpa, nilai regangan (Ɛ) 0,03 modulus elastis E = 2.174.234,31 kPa dan Poisson Ratio = 0,10. Hasil deformasi dengan menggunakan alat wheel trecking adalah dengan nilai stabilitas dinamis 266,385 lintasan/mm, 717,949 lintasan/mm dan 2896,552 lintasan/mm untuk ketebalan 2cm, 3vm, dan 4cm berturut-turut. Berdasarkan hasil diatas dapat disimpulkan bahwa semakin tebal suatu campuran maka semakin besar nilai stabilitas dinamis yang dihasilkan. Penggunaan campuran lapis tipis beton aspal ketebalan 2 cm mengalami retak dan penurunan yang besar sebelum 2520 lintasan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Alamsyah, Said, L. B., & Alifuddin, A. (2020). Konsep Design Mix Formula (DMF) Lapis Tipis Beton Aspal (LTBA) Mengacu Spesifikasi Umum 2018 Bina Marga Terhadap Sifat – Sifat (ITS) dan Deformasi. Jurnal Teknik Sipil MACCA, 5(2), 158–169. https://doi.org/10.33096/jtsm.v5i2.87

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free