Pengembangan Usaha Pisang Sale Goreng Melalui Rekayasa Proses

  • Herlina Herlina
  • Sri Utami E
  • Soekarno S
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak   Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang potensial dikembangkan dan dapat menciptakan lapangan kerja masyarakat pedesaan di kabupaten banyuwangi adalah UMKM pisang sale goreng, Pisang sale goreng adalah makanan dari pisang yang dijemur kemudian digoreng. Pisang sale goreng merupakan makanan kecil / camilan yang sangat disukai oleh masyarakat luas, mulai dari anak-anak  hingga orang dewasa tanpa memandang tingkat pendidikan dan strata ekonomi. Sebagai mitra dalam kegiatan ini adalah usaha Pisang sale goreng  ”UD. Waining Jaya”. Beberapa faktor yang menyebabkan usaha pisang sale goreng UD. Waining Jaya tidak berkembang adalah  kualitasnya rendah (kadar air tinggi, tekstur liat/alot, tumbuh jamur, masa simpan rendah, dan rasa kurang enak), tidak mempunyai nilai tambah (citra diri), kemasan tidak menarik konsumen dan pengolahannya tidak efisien serta tidak hygienis. Salah satu solusi untuk meningkatkan citra diri pisang sale goreng adalah membuat pisang sale crispy, dengan cara merekayasa proses pengolahan pisang sale goreng melalui penggunaan tepung ubi kayu / MOCAF (Modified Cassava Flour), bahan tinambah pangan (baking powder) dan penggunaan alat pengering pisang sale semi otomatis berbasis teknologi tepat guna. Target yang diharapkan pada Kegiatan Program Pengabdian Kemitraan (PPK) ini adalah meningkatkan kesejahteraan UMKM pisang sale goreng di  kabupaten banyuwangi, khususnya usaha pisang sale goreng “UD. Waining Jaya” dan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) kabupaten Banyuwangi dari kontribusi penjualan pisang sale crispy. Hasil dari kegiatan ini adalah 1) metode pengolahan pisang sale crispy; 2) produk pisang sale crispy; dan 3) peralatan pengolahan pisang sale crispy berbasis TTG (mesin pengering sale). Selain itu kegiatan ini meningkatkan ketrampilan karyawan dalam pembuatan pisang sale crispy dan memperluas jaringan pemasaran UD. Waining Jaya.   Keywords— Mocaf, pisang sale crispy, rekayasa proses, usaha mikro kecil dan menengah.

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Cite

CITATION STYLE

APA

Herlina Herlina, Sri Utami, E., & Soekarno, S. (2022). Pengembangan Usaha Pisang Sale Goreng Melalui Rekayasa Proses. J-Dinamika : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 7(1), 119–124. https://doi.org/10.25047/j-dinamika.v7i1.2936

Readers' Seniority

Tooltip

Lecturer / Post doc 1

100%

Readers' Discipline

Tooltip

Social Sciences 1

100%

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free