Abstrak - Kegiatan latihan simulasi menembak dilakukan untuk mempelajari kembali teknik-teknik dasar menembak dan karakter senjata. Latihan menembak biasanya diawali dengan penyampaian beberapa materi pengetahuan kesenjataan. Salah satu masalah mendasar dalam dunia pendidikan militer adalah proses pelatihan yang memerlukan teknik membidik hingga menekan picu atau lebih dikenal dengan nabitepi yang benar. Penyampaian materi pada pelatihan tersebut kurang mendapatkan respon positif dari para prajurit TNI di Batalyon Zeni Tempur (Yonzipur) 9. Konstribusi pada penelitian ini bertujuan untuk menyajikan solusi latihan menembak senjata yang dikembangkan menggunakan game engine Unity 3D. Game engine ini sering diimplementasikan untuk membuat simulasi dan pemodelan di smartphone dengan sistem operasi Android. Metode pengembangan aplikasi yang digunakan yaitu model Game Development Life Cycle (GDLC). Pada penelitian ini dihasilkan game jenis First-Person Shooter (FPS) yang bermanfaat dalam melengkapi sarana bahan ajar menembak dan persenjataan. Hasil penyebaran kuesioner dari prajurit Yonzipur 9 pada beta testing diperoleh seluruh aspek game simulasi latihan menembak senjata telah memenuhi interpretasi kategori ‘Sangat Layak’. Dapat disimpulkan bahwa game yang dikembangkan pada penelitian ini dinyatakan sangat layak digunakan dan dirilis pada platform Android.Kata kunci : Simulasi Menembak Senjata, Game Engine Unity 3D, Game FPS Android, Model GDLC, Yonzipur 9 Abstract - Shooting simulation training activities are carried out to re-learn basic shooting techniques and weapons characteristics. Shooting training usually begins with the delivery of some weapons knowledge material. One of the fundamental problems in the world of military education is the training process that requires aiming techniques to pressing the trigger or better known as the correct prophet edge. The delivery of the material in the training did not get a positive response from the TNI soldiers in the Combat Engineer Battalion (Yonzipur) 9. The contribution of this study aims to present a weapon shooting training solution developed using the Unity 3D game engine. This game engine is often implemented to create simulations and modeling on smartphones with the Android operating system. The application development method used is the Game Development Life Cycle (GDLC) model. In this study, a First-Person Shooter (FPS) type game was produced which was useful in complementing the means of shooting teaching materials and weapons. The results of distributing questionnaires from Yonzipur 9 soldiers in beta testing showed that all aspects of the shooting training simulation game had met the interpretation of the 'Very Eligible' category. It can be concluded that the game developed in this study is declared very suitable for use and released on the Android platform.Keywords : Gun Shooting Simulation, Unity 3D Game Engine, Android FPS Game, GDLC Model, Yonzipur 9
CITATION STYLE
Wibowo, M. R., & Wiguna, W. (2022). Simulasi Latihan Menembak Menggunakan Unity 3D Berbasis Android di Yonzipur 9. Jurnal Nasional Komputasi Dan Teknologi Informasi (JNKTI), 5(6), 980–988. https://doi.org/10.32672/jnkti.v5i6.5390
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.