ABSTRAK Tanaman tembakau (Nicotiana tabacum L.) merupakan salah satu komoditas tanaman perkebunan yang penting di Indonesia. Tembakau termasuk tanaman yang sensitif terhadap pengaruh faktor lingkungan diantaranya faktor iklim yang meliputi suhu dan curah hujan. Produksi tembakau di Indonesia lebih rendah jika dibandingkan dengan kebutuhan tembakau dalam negeri.. Salah satu daerah penghasil tembakau adalah kabupaten Malang. Penelitian bertujuan untuk mempelajari pengaruh suhu dan curah hujan terhadap produktivitas tembakau di kabupaten Malang. Penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober-November 2018 di kecamatan Donomulyo, Poncokusumo, Sumberpucung, Tajinan dan Tumpang kabupaten Malang. Penelitian ini dilakukan dengan metode survei menggunakan data primer dan sekunder. Data primer berupa data hasil wawancara dengan petani tembakau dan data sekunder berupa data suhu, curah hujan, hari hujan tahun 2004-2017 dan data produksi tembakau tahun 2004-2017. Metode analisis yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi linear berganda dengan menggunakan software SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan suhu mempunyai korelasi yang sangat rendah dengan produktivitas tembakau (r= 0,180) sedangkan curah hujan dan hari hujan mempunyai korelasi yang erat dengan produktivitas tembakau (r curah hujan = 0,603 dan r hari hujan = 0,635). Pengaruh curah hujan dan hari hujan terhadap produktivitas tembakau sebesar 47,2% dengan model pendugaan produktivitas tembakau (Y) =-19,560 + 0,005 X1 (curah hujan) + 1,077 X2 (hari hujan). Hari hujan memiliki pengaruh lebih besar terhadap produktivitas tembakau dibanding curah hujan. ABSTRACT Tobacco (Nicotiana tabacum L.) is one of the important plantation crops in Indonesia. Tobacco is plants that is sensitive to the influence of environmental factors including temperature and rainfall. Tobacco production in Indonesia is lower compared to domestic tobacco needs. One of the tobacco producing areas is Malang Regency. The research aimed to study the effect of temperature and rainfall on tobacco productivity in Malang Regency. The study was conducted in October-November 2018 in the Donomulyo, Poncokusumo, Sumberpucung, Tajinan and Tumpang district, Malang Regency. This research was conducted by survey method using primary and secondary data. Primary data in the form of data interviews with tobacco farmers and secondary data in the form of data on temperature, rainfall, rainy days in 2004-2017 and tobacco production in 2004-2017. The analytical method used was correlation analysis and multiple linear regression using SPSS 25 software. The results showed that temperature has a very low correlation with tobacco productivity (r = 0.180) while rainfall and rainy days have a close correlation with
CITATION STYLE
Herlina, N., Azizah, N., & Putra Pradiga, E. (2020). Pengaruh Suhu dan Curah Hujan terhadap Produktivitas Tembakau (Nicotiana tabacum L.) di Kabupaten Malang. PLANTROPICA: Journal of Agricultural Science, 5(1), 52–63. https://doi.org/10.21776/ub.jpt.2020.005.1.7
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.