Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan Metode Eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis Penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), Desain Penelitian Tindakan Kelas yang digunakan sesuai dengan model PTK Kemmis dan McTaggart. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengamatan, evaluasi serta refleksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022 sebanyak 25 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah soal tes dan lembar observasi. Berdasarkan analisis data yang telah dilakukan maka disimpulkan bahwa: Penerapan Metode Eksperimen dapat meningkatkan hasil belajar IPA Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022, hal ini dibuktikan dari hasil tes belajar siswa dari siklus ke siklus II yang mengalami peningkatan. Pada siklus I persentase ketuntasan 68%. Pada siklus II mengalami peningkatan dengan persentase ketuntasan 88%.
CITATION STYLE
Suryani, E., & Irma Rubianti. (2022). Penerapan Metode Eksperimen Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Pada Siswa SMPN 2 Woha Tahun Pelajaran 2021/2022. JUPENJI : Jurnal Pendidikan Jompa Indonesia, 1(1), 17–23. https://doi.org/10.55784/jupenji.vol1.iss1.82
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.