PENDIDIKAN SEBAGAI UPAYA PENGEMBANGAN KESADARAN DIRI (AL-MA’RIFATUN NAFS)

  • Fauzi A
  • Suhartini A
  • Ahmad N
N/ACitations
Citations of this article
42Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pendidikan merupakan tahap penting dalam menumbuhkan, mengembangkan, dan memperkuat kesadaran diri manusia (ma’rifatun nafs). Pendidikan dalam tujuannya harus mampu menjadi jalan manusia untuk mengenali dirinya (ma’rifatun nafs) sehingga mampu meeraih tujuan yang utama yang mengenali Tuhannya (ma’rifatullah). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan makna pendidikan sebagai upaya pengembangan kesadaran manusia (ma’rifatun nafs). Penelitian ini menggunakan jenis studi kepustakaan (library research), metode deskriptif dan pendekatan kualtitatif. Pendekatan ini digunakan karena data-data atau bahan-bahan yang diperlukan dalam menyelesaikan penelitian tersebut berasal dari perpustakaan baik berupa buku, ensklopedi, kamus, jurnal, dokumen, majalah dan lain sebagainya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan sangat penting dalam upaya kesadaran diri (ma’rifatun nafs) manusia sebagai jalan menuju tujuan pendidikan yang utama yaitu ma’rifatullah. Namun, ada beberapa masalah yang dihadapi Terkadang, ada di antara manusia ingin menggapai ma'rufatullah tanpa memulai pemahaman lebih mendalam siapa dirinya sesungguhnya (ma'rifatun nafs). Akhirnya, manusia tersebut tidak akan menemukan apa-apa kecuali keputusasaan atau kerancuan dalam pemikiran. Selama seseorang ada rasa “keakuannya” maka hal tersebut belum dapat disebut ma'rifatunnafs. Dengan demikian, ma'rifatunnafs sesungguhnya tidak lain adalah ma'rifatullah.

Cite

CITATION STYLE

APA

Fauzi, A., Suhartini, A., & Ahmad, N. (2020). PENDIDIKAN SEBAGAI UPAYA PENGEMBANGAN KESADARAN DIRI (AL-MA’RIFATUN NAFS). At-Tajdid : Jurnal Pendidikan Dan Pemikiran Islam, 4(01), 21. https://doi.org/10.24127/att.v4i01.1217

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free