Berdasarkan observasi yang ditemukan masih banyak terdapat peserta didik yang tidak mengikuti pembelajaran penjasorkes dengan serius dan semangat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif untuk mengetahui minat siswi terhadap pembelajaran penjas orkes di SDN 25 Air Tawar Selatan Padang, tujuan penelitian adalah bagaimana minat siswi terhadap pembelajaran penjas orkes di SDN 25 Air Tawar Selatan Padang. Populasi dalam penelitian ini adalah siswi kelas IV sebanyak 16 orang dan siswi kelas V sebanyak 17 orang pada tahun ajaran 2009/2010 yang berjumlah 33 orang. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian angket/kuesioner dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling yaitu setiap kelas dicari sampel 25% dengan demikian jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 33 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat siswi terhadap pembelajaran penjas orkes pada SDN 25 Air Tawar Selatan Padang dalam skor rata-rata 3,60. Dengan begitu dapat disimpulkan bahwa Studi Pelaksanaan Proses Belajar Mengajar Penjasorkes di SDN 25 Air Tawar Selatan Kota Padang adalah sedang. Diharapkan hasil penelitian ini berguna bagi pihak terkait agar lebih memperhatikan pelaksanaan pembelajaran penjasorkes dari segala unsur agar proses pembelajaran penjasorkes terlaksankan menurut semestinya.
CITATION STYLE
Richi, A. P., & Asnaldi, A. (2017). Studi Pelaksanaan Proses Belajar Mengajar Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan. Sport Science, 17(2), 92–100. https://doi.org/10.24036/jss.v17i2.11
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.