Penerapan K-Means dan Rank Order Centroid pada Proporsi Individu dengan Keterampilan Teknologi Informasi dan Komputer

  • Nurfitriana D
  • Voutama A
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Perkembangan teknologi yang berlangsung begitu cepat mengakibatkan perubahan yang terus terjadi dan sumber daya manusia yang mumpuni dibutuhkan guna mendukung zaman yang kian berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengelompokkan individu keterampilan teknologi informasi dan komputer di Indonesia berdasarkan wilayah. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan K-Means clustering dan metode Rank Order Centroid, serta metode evaluasi clustering Davies-Bouldin Index untuk menilai akurasi. K-means clustering merupakan algoritma yang sederhana dan tidak membutuhkan target kelas. Terdapat kekurangan pada proses K-Means yaitu pada tahap penentuan centroid awal, maka dari itu digunakan metode ROC. Berdasarkan data yang diambil dari situs Badan Pusat Statistik Nasional tentang data proporsi individu usia 15-59 tahun dengan keterampilan TIK menurut provinsi selama rentang tahun 2017-2021 menghasilkan 3 cluster di antaranya adalah cluster tingkat tinggi terdapat 8 provinsi, cluster tingkat sedang terdapat 22 provinsi dan cluster tingkat rendah terdapat 4 provinsi dan didapatkan nilai evaluasi DBI sebesar 0,163625 yang mendekati 0, berarti kualitas akurasi dari hasil clustering baik. Berdasarkan hasil clustering dengan akurasi yang baik, penggunaan K-Means dapat dikombinasikan dengan ROC dan cukup efektif. Dari hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh pemerintah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di wilayah dengan tingkat keterampilan teknologi informasi dan komputer yang rendah. Saran untuk penelitian selanjutnya, menggunakan algoritma clustering lain dan ROC sebagai perbandingan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Nurfitriana, D., & Voutama, A. (2023). Penerapan K-Means dan Rank Order Centroid pada Proporsi Individu dengan Keterampilan Teknologi Informasi dan Komputer. Jurnal Teknologi Terpadu, 9(2), 70–78. https://doi.org/10.54914/jtt.v9i2.608

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free