ANALISIS RISIKO BAHAYA KERJA KETINGGIAN MENGGUNAKAN METODE JOB SAFETY ANALYSIS (JSA) PADA BAGIAN PASANG BARU DI PT XYZ

  • Septiansyah B
  • Dahda S
N/ACitations
Citations of this article
20Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Pada penelitian ini dibahas analisis potensi bahaya pada pekerjaan ketinggian di PT.XYZ yang bergerak dibidang infrastruktur pasang baru penarikan kabel fiber optic. Dengan ruang lingkup penelitian diawali dengan pelaksanaan proses identifikasi potensi bahaya, penilaian risiko, pengendalian risiko, serta pemantauan, evaluasi dan memberikan upaya perbaikan. Pendekatan JSA digunakan dalam penelitian ini untuk mengidentifikasi potensi bahaya dalam setiap aktivitas kerja. Tergantung pada tingkat keparahannya, bahaya prospektif diklasifikasikan dalam penelitian ini sebagai risiko Sangat Tinggi, Tinggi, Sedang, dan Rendah. Penilaian ini mengidentifikasi pengendalian spesifik yang akan digunakan untuk setiap klasifikasi. Sehingga hasil yang diperoleh terkait potensi bahaya mengenai jatuh dari ketinggian, kesetrum ditiang listrik, dan tersetrum listrik di plafon rumah akan dianggap berisiko E = (Sangat Tinggi), selain itu terjatuh dari tiang dikarenakan kabel terbawa kendaraan ketika kabel tidak ditambat kencang di tiang antara penyeberangan jalan raya juga termasuk ke dalam potensi bahaya = E (Sangat tinggi). Sedangkan terjatuh dari plafon rumah, tangga licin yang menyebabkan terjatuh dari ketinggian ±4 meter termasuk ke dalam potensi bahaya = H (Tinggi). Penyebab terjadinya kejadian dengan peringkat bahaya yang lebih besar ditunjukkan oleh peringkat potensi bahaya yang tinggi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Septiansyah, B. H., & Dahda, S. S. (2023). ANALISIS RISIKO BAHAYA KERJA KETINGGIAN MENGGUNAKAN METODE JOB SAFETY ANALYSIS (JSA) PADA BAGIAN PASANG BARU DI PT XYZ. Journal of Industrial Engineering and Operation Management, 6(1). https://doi.org/10.31602/jieom.v6i1.10638

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free