Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan gunamengevaluasi penerapan sistem pengendalian internal petty cash PT. Sinergi Integra Persada apakah sudah berjalan secara optimal sesuai dengan sistem pengendalian internal COSO. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi.Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa (1) komponen lingkungan pengendalian sudah berjalan dengan baik, (2) komponen penilaian resiko belum diterapkan dengan baik pada prinsip mengidentifikasi dan menganalisis resiko, (3) komponen aktivitas pengendalian belum diterapkan dengan baik pada prinsip pengembangan kegiatan pengendalian, (4) komponen komunikasi dan informasi belum diterapkan dengan baik pada prinsip komunikasi internal yang efektif, dan (5) komponen aktivitas pemantauan belum diterapkan dengan baik pada prinsip evaluasi berkelanjutan atau terpisah. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan sistem pengendalian internal petty cash PT. Sinergi Integra Persada belum berjalan secara optimal hal ini terlihat adanya beberapa komponen dan prinsip sistem pengendalian internal COSO pada saat pelaksanaannya belum sepenuhnya dijalankan.
CITATION STYLE
Firdiana, R. F., Marina, A., & Sa’diyah, H. (2023). EVALUASI PENERAPAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL PETTY CASH PADA PT. SINERGI INTEGRA PERSADA. SUSTAINABLE, 3(2), 202–215. https://doi.org/10.30651/stb.v3i2.20221
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.